Aksi Perempuan PKS di Kecamatan Saronggi


sumenep.pks.id - Bidang BPKK bersama Bidang Kesos DPD PKS Sumenep menyelenggarakan kegiatan RKI PEDULI di Dusun Nonggunong, RT/RW 012/006 Desa Tanjung Kecamatan Saronggi. (Sumenep 01 Oktober 2022).

RKI PEDULI adalah rangkaian kegiatan untuk menegaskan dukungan dan kontribusi PKS dalam mewujudkan keluarga tangguh. 
beberapa rangkain kegiatan dialksanakan diantaranya Cooking Class (Masakan serba crispy: ayam, udang dan cumi), Cek Kesehatan Gratis (Asam urat, Gula darah, Kolesterol), Barbeku (Barang Bekas Berkualitas).

Kegiatan RKI Peduli dihadiri kurang lebih 51 orang peserta.


Ketua DPD PKS Sumenep dalam sambutannya menyampaikan banyak terima kasih khususnya kepada Ibu Fidiyatun selaku tuan rumah, yang telah menyiapkan rumah beliau sebagai tempat pelaksanaan kegiatan.
Beliau juga menambahkan semoga kegiatan RKI Peduli yang dilaksanakan oleh Bidang BPKK dan Bidang KESOS DPD PKS Sumenep memberikan banyak manfaat khususnya bagi masyarakat di Desa Tanjung Kecamatan Saronggi. 

Kegaiatan RKI PEDULI di hadiri oleh Sekdes Saronggi bapak Fajar, dalam sambutannya Beliau menyampaikan terima kasih dan permohonan maaf karena Kepala Desa Tanjung  ibu Peni Kumalasari, SE tidak bisa hadir karena ada acara diluar kota. 

Ibu Ibu yang hadir sangat senang mendapatkan pelayanan dari PKS. Utamanya barbeku dan cooking class (masakan serba crispy) untuk bekal usaha di tempat pariwisata yang ada di saronggi. 

di penghujung acara panitia membagikan door prize dan masakan serba crispy yang yang sudah di olah oleh peserta yang Hadir. 

Kegiatan  ditutup dengan do'a sembari memohon agar PKS selalu Istiqomah dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat. Aaamiiin
Share on Google Plus